Home » , , » Batu Akik Populer asal Kota Garut

Batu Akik Populer asal Kota Garut


Garut merupakan kota kecil di Jawa Barat yang belakangan ini semakin terkenal di dunia perbatuan tanah air. Tak heran jika nama kota garut semakin populer, disamping keindahan alamnya, garut juga memiliki kekayaan alam berupa produksi banyak batu akik populer di Indonesia. Popularitas batu akik asal garut telah mampu menandingi batu akik lokal lainnya asal Indonesia seperti batu bacan, giok aceh, kecubung kalimantan, dan kalimaya banten. Apa saja batu akik populer asal kota garut? inilah beberapa diantaranya.

  • Batu Hijau Garut

Batu akik berjenis kristal berwarna hijau memang sangat menawan untuk dikenakan. Tak heran batu hijau garut menjadi salah satu primadona batu akik nusantara. Kelangkaan batu hijau garut juga turut meningkatkan harga jual dan popularitas batu indah ini. Belakangan tersiar bakar batu hijau garut yang terjual dengan harga ratusan juta rupiah. Batu hijau garut merupakan jenis chalcedony yang sangat langka.

  • Toska Garut

Batu toska garut memang tak sepopuler batu hijau garut, namun batu ini juga memiliki penggemar tersendiri yang cukup banyak. Harga batu toska pun tak bisa dibilang murah, di pasaran batu akik, batu hijau toska asal garut dibandrol belasan hingga puluhan juta rupiah.

Daerah garut selatan merupakan daerah penghasil batu akik berkualitas. Salah satu yang paling populer adalah pancawarna edong. Memiliki lima warna dalam satu batu, membuat batu pancawarna edong diburu banyak pecinta batu akik dari dalam dan luar kota garut. Keindahan batu pancawarna garut sungguh mempesona, bak lukisan abstrak dengan komposisi warna yang elegan.

0 komentar:

Post a Comment